Mulai Investasi Melalui Deposito BPR by Komunal

Uang memang tidak dapat membeli kebahagiaan, namun sebagian besar kebahagiaan dapat dimiliki jika kita memiliki banyak uang. Saya rasa hal ini bisa saja benar, bisa saja salah. Tergantung perspektif orang-orang.

Salah satu agar memiliki banyak uang adalah dengan menabung. Ya, menabung menjadi salah satu solusi mudah untuk memiliki banyak uang.

Itupun harus kita lakukan dengan benar, karena jika salah uang tabungan kita hanya akan habis dipotong oleh biaya admin bank tempat kita menabung.

Belum lagi nilai uang yang semakin tahun semakin menurun. Alhasil tabungan kita yang sekarang cukup untuk beli gorengan 3 kemungkinan beberapa tahun kemudian hanya cukup untuk membeli hanya 1 gorengan saja. Ya, itulah yang terjadi dengan nilai uang setiap tahunnya.

Lalu, bagaimana cara menyimpan uang yang aman dan benar?

Mengenal Deposito BPR Komunal

Mengenal Deposito BPR by Komunal

Salah satu cara aman dalam menabung untuk masa depan adalah dengan melakukan deposito pada uang yang kita miliki. Deposito merupakan produk penyimpanan uang dengan sistem penyetoran yang dilakukan di awal, serta memiliki ketentuan penarikan dana yang hanya bisa dilakukan sesuai dengan jangka waktu yang disepakati oleh nasabah dan bank.

Suku bunga yang diberikan deposito biasanya lebih tinggi daripada suku bunga tabungan biasa.

Jadi sederhananya seperti ini, contoh: saya menyimpan uang 100 juta di bank untuk diambil 12 bulan sejak uang disetorkan. Tidak perlu takut, uang tersebut aman tersimpan di bank.

Selain kita tidak bisa sembarang mengambil sebelum jatuh tempo, bank juga memberikan bunga setiap bulan. Nilai uang yang merosot karena inflasi, tersiasati dengan bunga deposito tersebut. Potongan pajak diambil dari bunga.

Jika kamu berniat untuk menabung dalam jangka panjang, deposito merupakan cara paling aman.

Keunggulan Deposito BPR Komunal

Keunggulan Deposito BPR by Komunal

Deposito Tanpa Perlu Pergi ke Bank

Dengan semakin berkembangnya teknologi, proses deposito juga tidak perlu ke bank. Kita cukup duduk manis dan melakukan proses penyimpanan melalui smartphone yang kita miliki jika kita memiliki aplikasi Deposito BPR by Komunal.

Melalui aplikasi Deposito BPR by Komunal, kita dapat mengakses lebih dari 1.500 produk deposito yang ada di Indonesia secara transparan dan aman tentunya.

Rendah Risiko dan Bunga yang Lebih Tinggi

Jika kamu melakukan Deposito melalui BPR, bukan hanya aman namun juga memiliki risiko yang rendah serta suku bunga yang lebih tinggi dari bank konvensional lainnya (hingga 6% p.a)

Terjamin Lembaga Penjamin Simpanan (LPS)

Jika kamu membuka rekening deposito di BPR, total hingga 2 Miliar rupiah dijamin oleh pemerintah melalui Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).

Cara Membuat Rekening Deposito BPR Komunal

Deposito BPR by Komunal

Untuk membuka rekening deposito di BPR Komunal, kamu tak perlu pergi ke kantor BPR. Kamu cukup download apps BPR Komunal dari smartphone kamu atau komputer yang kamu miliki.

Secara berurutan, begini cara buka deposito BPR Komunal:

  1. Buka website depositobpr.id atau download apps nya di Playstore atau App Store.
  2. Buat akun Komunal dengan mengisi data-data yang ada. Isi sesuai KTP ya. Masukkan nomor rekening bank yang kita miliki. Jangan lupa masukkan kode referral LL3187 agar mendapat bonus referral ya.
  3. Setelah berhasil membuat akun Komunal dan login, pilih produk deposito yang akan disetorkan. Ada banyak pilihan nominal mulai dari 1 juta rupiah sampai 2 miliar yang dijamin LPS.
  4. Lanjutkan mengajukan deposito sampai terhubung privyid untuk menandatangani surat perjanjian.
  5. Setelah mengajukan deposito, data kita akan diulas oleh pihak BPR. Setelah approval dikirimkan melalui email beserta tagihan yang harus ditransfer. Setelah uang ditransfer, status deposito kita akan aktif pada menu Depositoku.
  6. BPR memastikan alamat pengiriman bilyet melalui pesan WA. Isi data singkatnya, lalu tunggu bilyet dikirimkan.
  7. Bilyet diterima melalui jasa antar barang.
Cara Mendaftar Deposito BPR by Komunal (sumber:lasmicika.com)
Cara Membuat Deposito BPR by Komunal (sumber:lasmicika.com)

Selamat, kamu berhasil melakukan deposito uang yang kamu miliki. Semoga bermanfaat.

Testimoni dari Felicia Putri Tjiasaka

Testimoni Deposito BPR by Komunal Aman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *